Recommended Post Slide Out For Blogger

Apa itu Sistem Operasi?



   A.    Pengertian
Pengertian sistem operasi ialah sistem yang mengelola seluruh sumber-daya yang terdapat pada sistem komputer dan menyediakan sekumpulan layanan (system calls) ke pemakai sehingga memudahkan penggunaan serta pemanfaatan sumber-daya sistem komputer.

   B.     Fungsi Sistem Operasi
·        Untuk mengatur dan mengawasi penggunaan perangkat keras oleh berbagai program aplikasi serta para pengguna.
·  Sebagai program pengendali yang bertujuan untuk menghindari kekeliruan (error) dan penggunaan komputer yang tidak perlu.
·        Untuk menghindari konflik yang terjadi pada saat pengguna menggunakan sumber-daya yang sama, sistem operasi mengatur pengguna mana yang dapat mengakses suatu sumber-daya (resource allocator).
·         Sebagai interface antara pengguna dengan komputer.
·         Untuk mempermudah dalam mengoperasikan komputer

   C.    Layanan Sistem Operasi
1.   Pembuatan Program yaitu sistem operasi menyediakan fasilitas dan layanan untuk membantu para pemrogram untuk menulis program.
2.    Eksekusi program yang berarti Instruksi-instruksi dan data-data harus dimuat ke memori utama, perangkat-parangkat masukan/ keluaran dan berkas harus di-inisialisasi, serta sumber-daya yang ada harus disiapkan.
3.    Pengaksesan I/O Device artinya Sistem Operasi harus mengambil alih sejumlah instruksi yang rumit dan sinyal kendali agar pemrogram dapat berfikir sederhana dan perangkat pun dapat beroperasi.
4.      Pengaksesan Terkendali Terhadap Berkas Pengaksesan System artinya disediakannya mekanisme proteksi terhadap berkas untuk mengendalikan pengaksesan terhadap berkas.
5.      Pengaksesan System artinya pada pengaksesan digunakan bersama (shared system); Fungsi pengaksesan harus menyediakan proteksi terhadap sejumlah sumber-daya dan data dari pemakai tak terdistorsi serta menyelesaikan konflik-konflik dalam perebutan sumber-daya.
6.      Deteksi dan Pemberian Tanggapan pada Kesalahan yaitu jika muncul permasalahan muncul pada sistem komputer maka sistem operasi harus memberikan tanggapan yang menjelaskan kesalahan yang terjadi serta dampaknya terhadap aplikasi yang sedang berjalan.
7.      Akunting artinya Sistem Operasi yang bagus mengumpulkan data statistik penggunaan beragam sumber-daya dan memonitor parameter kinerja.

   D.    Sistem Operasi Saat ini
Sistem operasi utama yang digunakan komputer umum (termasuk PC, komputer personal) terbagi menjadi 3 kelompok besar:
1.    Microsoft Windows - terdiri dari Windows Desktop Environment (versi 1.x hingga versi 3.x), Windows 9x (Windows 95, 98, dan Windows ME), dan Windows NT (Windows NT 3.x, Windows NT 4.0, Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows Server 2008, Windows 7 (Seven) yang dirilis pada tahun 2009, dan Windows 8 yang dirilis pada tahun 2012.
2.    Unix yang menggunakan antarmuka sistem operasi POSIX, seperti SCO UNIX, keluarga BSD (Berkeley Software Distribution), GNU/Linux, MacOS/X (berbasis kernel BSD yang dimodifikasi, dan dikenal dengan nama Darwin) dan GNU/Hurd.
3.    Mac OS, adalah sistem operasi untuk komputer keluaran Apple yang biasa disebut Mac atau Macintosh. Sistem operasi yang terbaru adalah Mac OS X versi 10.6 (Snow Leopard). Musim panas 2011 direncanakan peluncuran versi 10.7 (Lion).
Sedangkan komputer Mainframe, dan Super komputer menggunakan banyak sekali sistem operasi yang berbeda-beda, umumnya merupakan turunan dari sistem operasi UNIX yang dikembangkan oleh vendor seperti IBM AIX, HP/UX, dll.

Sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_operasi
              http://oneesc.files.wordpress.com/2007/04/modul-sistem-operasi.doc
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Kuliah Informatika / Sistem Operasi dengan judul Apa itu Sistem Operasi?. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://aina-tunk.blogspot.com/2013/01/apa-itu-sistem-operasi.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Tunk-Tunk - Rabu, 23 Januari 2013

Belum ada komentar untuk "Apa itu Sistem Operasi?"

Posting Komentar